Pernah kepikiran tidak, kalau mug di pantri kantor bisa turut berperan penting bagi sebuah kantor? Yup , dengan menyematkan identitas perusahaan dalam peralatan kantor bisa meningkatkan brand awareness kepada khalayak, internal maupun eksternal.  Dengan menyematkan identitas perusahaan pada benda-benda yang digunakan sehari-hari, bisa memberikan kesan positif bagi klien, mitra, ataupun karyawan itu sendiri.

Untuk itu, berikut adalah desain-desain mug kantor yang layak dicoba untuk souvenir ataupun digunakan sehari-hari.

  1.       Desain dengan logo perusahaan

Menyematkan logo perusahaan dalam desain mug kantor, bisa menjadi opsi yang layak dicoba. Dengan menggunakan mug berwarna dasar polos, lalu meletakan logo perusahaan pada sisi tengah akan memberikan kesan simple namun sangat berkarakter.

 

  1.       Design dengan kalimat motivasi

Opsi lain dalam membuat mug juga bisa dengan menggunakan kata-kata motivasi. Kata-kata motivasi yang digunakan sebaiknya adalah kata-kata yang singkat namun mempunyai makna yang jelas dan kuat. Dengan design ini, selain memotivasi, tetapi juga akan tetap mempunyai kesan rapi.

 

  1.       Design dengan ekspresi

Desain lain yang layak dicoba adalah dengan menggunakan ekspresi atau moji. Design dengan ekspresi berbagai suasana hati akan membuat konsep mug ini terlihat unik. Selain itu, dengan mug yang di gunakan, bisa menyampaikan suasana hati tanpa perlu mengungkapkannya secara langsung. Setiap mug bisa mewakili ekspresi penggunanya.

 

  1.       Design dengan tema perayaan

Design mug juga bisa menggunakan perayaan hari-hari besar. Semisal hari raya idul fitri, bisa menggunakan mug berwarna dasar putih dengan tambahan atribut-atribut idul fitri pada desainnya. Atau pada hari raya natal, warna dasar erah atau putih, dengan tambahan pohon gambar pohon natal, atau santa akan membuatnya terlihat menarik.  Menggunakan tema perayaan sebagai design ug, menjadikan setiap orang tetap bisa menikmati perayaan meski harus  bekerja.

 

  1.       Design dengan karikatur wajah

Terakhir design yang sangat layak dicoba untuk mug kantor adalah dengan membuat karikatur wajah. Mulai dari karikatur wajah atasan hingga karyawan yang merupakan identitas kantor tempat bekerja akan membuat mug  sangat menarik. Tentu saja design ini harus mendapatkan persetujuan dari atasan terlebih dahulu.

 

Nah, itu adalah desain-desain mug yang bisa dicoba untuk mug kantor. Memilih desain mug kantor yang tepat bisa menjadi salah satu hiasan atau identitas tersendiri bagi kantormu nanti. Jika bagus, otomatis para klien atau tamu yang datang akan terkesan dengan kantormu.

Jadi, mana yang akan kamu pilih untuk desain mug kantormu?

Untuk info lebih lanjut terkait cetak mug custom di bekasi, bisa klik link Instagram kami di sini : @purwodigital_bekasi

 

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *